Hari ini Konser HIP New AFI 2013 memasuki konser HIP minggu kedua yang menampilkan 10 calon akademi yang tersisa di group HIP. Mereka yang masih bertahan di group HIP untuk tampil di konser HIP New AFI 2013 malam ini adalah CHIKO, ICHA, EVA, ADIT, DAUD, IWAN, STEFANY, YUDA, CHIKA, dan REY. Calon akademia group HIP ini tinggal 10 orang setelah minggu lalu Sanjay dieliminasi dari New AFI 2013.
Penampilan Daud Ritonga |
Konser HIP New AFI 2013 edisi Kamis, 17 Oktober 2013 dibuka dengan penampilan tiga komentator (David, Maia, dan Tri Utami) dengan lagu hits nya masing-masing. Setelah itu kesepuluh calon akademia yang tergabung dalam group HIP pun diperkenalkan satu persatu oleh host Adi Nugroho. Calon akademia yang tampil pertama adalah Yuda yang membawakan lagu "Eeaaa" dari Coboy Jr. Berikutnya ada penampilan Stefany yang membawakan lagu "Hidup Untukmu Mati Untukmu" dengan tempo slow.
Peserta ketiga adalah Iwan calon akademia dari Medan yang membawakan lagu "Cinta tak pernah padam". Iwan dengan logat Bataknya yang kental kembali dikerjain juri agar Iwan tampil lebih percaya diri :) Calon akademia berikutnya adalah Rey yang membawakan lagu "Gadisku". Setelah Rey ada penampilan si cantik EVA calon akademia dari kota Semarang yang membawakan lagu "Kekasih yang tak dianggap". Selanjutnya ada penampilan dari Icha yang membawakan lagu "Adilkah ini" yang diambil dari album "Melangkah Bersama" dari akademia AFI ke-2. Lagu "Adilkah ini" dulunya dinyanyikan oleh juara AFI 2 yaitu Tia AFI yang dikemas dalam album tersebut.
10 calon akademia yang tampil di konser HIP New AFI 2013 edisi 17 Oktober 2013 |
Peserta selanjutnya adalah Chiko calon akademia Makassar yang membawakan lagu "Kepompong". Dalam penampilannya malam ini, Chiko yang pernah menjadi vocalist sebuah BoyBand menjadi calon akademia yang mendapat banyak rapor merah dari ketiga komentator. Calon akademia berikutnya yang tampil adalah Adit calon akademia dari kota Yogyakarta yang membawakan lagu "Peri Cintaku" dan disusul kemudian penampilan Chika yang membawakan lagu "Teruskanlah". Daud menjadi calon akademia yang tampil terakhir yang membawakan lagu "Lepaskan Diriku" miliknya JROCKS.
Seperti biasa sebelum pooling SMS ditutup, seluruh calon akademi mempersembahkan lagu penutup dengan menyanyikan lagu theme song AFI "Menuju Puncak". Seusai penampilan kesepuluh calon akademia menyanyikan lagu Theme Song AFI, pooling SMS pun ditutup. Berikut hasil pooling SMS yang diperoleh calon akademia dari yang tertinggi (urutan pertama) sampai urutan ketujuh (zona aman): Iwan, Chiko, Adit, Eva, Icha, Rey, dan Stefany. Ketujuh calon akademia ini pun dinyatakan lolos ke konser HIP minggu depan.
Yuda, Chika dan Daud masuk Zona Eliminasi |
Sedangkan 3 calon akademia yang masuk zona eliminasi adalah Yuda, Chika, dan Daud. Ketiga juri pun dipersilahkan untuk memilih salah calon akademi yang akan dieliminasi dari ketiga calon akademia yang masuk zona eliminasi. Bunda Maia memilih Chika yang layak untuk dieliminasi. Juri kedua yaitu David memilih Yuda untuk dipulangkan. Sedangkan Juri ketiga yaitu Tri Utami memilih Daud sebagai calon akademia yang dieliminasi. Berhubung pilihan ketiga juri berbeda-beda, maka keputusan siapa yang harus tereliminasi dikembalikan dengan melihat pooling SMS.
Badge Name Daud dicopot tanda tereliminasi |
Setelah pooling SMS ketiga calon akademia yang masuk dalam zona eliminasi ditampilkan, ternyata Daud menempati urutan terakhir dan harus rela tereliminasi dari konser HIP New AFI 2013. Banyak penonton yang kurang percaya dengan hasil ini dikarenakan Daud tampil cukup baik dalam konser malam ini. Tapi begitulah hasil pooling SMS dari voter Indonesia yang memang kadang memberikan vote bukan berdasarkan kualitas. Tidak heran jika orang luar negeri mencap orang Indonesia sebagai voter yang buruk. Daud pun tak kuasa menahan air mata ketika diminta untuk menyampaikan kata-kata terakhirnya di panggung New AFI 2013. Tetap semangat Daud. (sumber: Twitter @AFIndosiar)
Post a Comment for "Daud Tereliminasi di Konser HIP 17 Oktober 2013"